Selasa, 28 Desember 2010

faktor-faktor penyebab kekalahan indonesia

Garuda di Dadaku,
Garuda Kebanggaanku,
Kuyakin, Hari Ini Pasti Menang.
      Itulah penggalan lagu dari grup band "Netral" yang seolah-olah menjadi lagu wajib Nasional sekarang ini setelah "Indonesia Raya". Rakyat Indonesia sekarang ini mulai tumbuh kembali rasa Nasionalisme-nya.
      Tidak lain dan tidak bukan yaitu karena Sepak Bola. Ya, Timnas Indonesia sekarang ini menjadi pusat perhatian di Indonesia bahkan di Dunia dalam kiprahnya di ajang AFF SUZUKI CUP 2010.
Ini tidak lepas dari kemenangan sempurna setidaknya sampai babak semifinal. Diawali dengan kemenangan meyakinkan atas Malaysia dengan skor 5-1, mencukur Laos 6-0, & membungkam macannya Asia Tenggara yaitu Thailand dengan skor 2-1, lalu di SemiFinal Filipina pun dibuat tidak berdaya dengan agregat gol 2-0. Namun pada tanggal 26 Desember 2010 di Bukit Jalil, diluar dugaan Indonesia takluk oleh musuh bebuyutannya Malaysia dengan skor telak 0-3 di Final leg 1. Banyak faktor2 baik yang teknis maupun nonteknis penyebab  kekalahan Indonesia, diantaranya:
-Acara/agenda diluar sepak bola seperti wawancara eksklusif, istighosah akbar, sampai jamuan makan dari para parpol, dan lain sebagainya menyebabkan pemain kelelahan karena kurang istirahat.
-Ekspektasi atau harapan mungkin bisa jadi motivasi, tapi jika berlebihan maka akan jadi beban bagi timnas.
-Menurut nurdin halid dikutip dari Kompas.com ia berkata:
Saya mendapatkan laporan dari dua asisten timnas, Widodo C Putro dan Wolfgang Pikal, kalau ada taburan berupa serbuk di depan gawang saat timnas berlatih. Hal ini membuat beberapa kiper gatal-gatal. Sebelumnya, para pemain dipaksa menunggu lama kedatangan bus untuk ke tempat latihan," tukas Nurdin saat menengok persiapan timnas di Lapangan C, Senin (27/12/2020).
-Indonesia yang disebut"jago kandang" juga sepertinya tidak salah, bermain tandang untuk pertama kali para pemain tampak gugup & cukup banyak melakukan Blunder atau kesalahan yang tidak perlu. 
-dikutip dari tweet SuzukiIndonesia: Konsentrasi pemain Indonesia sudah terganggu sejak awal. Lagu Indonesia raya terpotong 1 bait. Membuat beberapa pemain kebingungan.
-Ini yang menjadi perbincangan hangat di media-media, "Laser Pointer" berwarna hijau sejak awal pertandingan menganggu para pemain timnas.

0 komentar:

Posting Komentar

boleh berkomentar ria, tp yang sopan dan kritiknya bersifat membangun, ok. (terima kasih)